![Foto Lawas Nagita Slavina Bareng Beyonce, Ada Caca Tengker Hingga Gita Gutawa](https://cdns.klimg.com/maverick-prod/feedImage/2023/10/8/1696729014379-xvn8d.png)
![Foto Lawas Nagita Slavina Bareng Beyonce, Ada Caca Tengker Hingga Gita Gutawa](https://cdns.klimg.com/maverick-prod/feedImage/2023/10/8/1696729014379-xvn8d.png)
Nagita Slavina merupakan salah satu artis dan public figure yang kerap menonton langsung artis dari luar negeri tampil saat datang ke Indonesia. Nagita sendiri diketahui merupakan penggemar penyanyi dan grup musik luar negeri. Tak jarang, Nagita pergi ke luar negeri untuk menyaksikan konser mereka.
Terbaru, beredar foto lawas Nagita Slavina saat menyaksikan konser Beyonce. Diketahui, Beyonce pernah tampil di pusat perbelanjaan Jakarta, Mangga Dua Square pada 1 November 2007 silam. Tampak Nagita mengabadikan foto bersama Gita Gutawa hingga Pinkan Mambo.
"When nagita slavina, pinkan mambo, and gita gutawa attended beyonce's concert at mangga dua square, this picture would be forever iconic," tulis akun Instagram @rolldepan.
Saat menyaksikan konser Beyonce, Nagita Slavina tak sendiri. Dia bersama rekan-rekannya. Tampak potret Nagita Slavina saat remaja.
Akun @raffinagita1717 merepost foto lawas Nagita Slavina bersama Beyonce di Instagram.
"Nagita masih inget ngga ya pernah foto bareng Beyonce," tulis dalam foto lawas Nagita
"Wow ada gitgut seframe bareng mama gigi," tulis @rossatribuana_.
"Yang mana nagita slavina yang mana gita gutawa," tulis @justmine_tea.
"DEMI APA BEYONCE PERNAH KE MANGGA DUA," tulis @maulanaikhsn.
"ITU BENERAN DIA PERNAH KE MANGGA DUA?? ATO CMN EDITAN?" tulis @wimwardashian.
Nagita Slavina sendiri diketahui menjadi penggemar sejumlah penyanyi dan grup musik luar negeri. Nagita biasa menyaksikan penampilan mereka bersama kerabat dan para sahabat.
Belum lama ini, Nagita Slavina menyaksikan konser Blackpink. Nagita bahkan sampai terbang ke Korea untuk menyaksikan konser Blackpink.
Penyanyi R&B asal AS, Beyonce pernah tampil di Jakarta International Event and Convention Center (JITEC), Mangga Dua Square.