5 Contoh Piagam Penghargaan Lomba 17 Agustus yang Mudah, Begini Cara Membuatnya

5 Contoh Piagam Penghargaan Lomba 17 Agustus yang Mudah, Begini Cara Membuatnya

Menjelang Hari Kemerdekaan Indonesia, biasanya masyarakat akan mengadakan lomba 17 Agustus. Berikut contoh piagam penghargaan lomba 17 Agustus yang mudah.

Sebentar lagi masyarakat akan memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus.

Tahun ini, Indonesia memperingati Hari Kemerdekaan yang ke-78. Beragam acara pun biasanya diselenggarakan, baik menjelang maupun tepat di Hari Kemerdekaan.

Salah satu acara yang ditunggu-tunggu adalah lomba 17 Agustus atau sering kali disebut lomba 17an. Bukan hanya anak-anak, tidak sedikit orang dewasa yang menantikan acara ini.

Biasanya pemenang lomba akan diberikan apresiasi. Mulai dari hadiah hingga diberikan piagam penghargaan.

Piagam penghargaan ini sebagai tanda pengakuan atas dedikasi, usaha dan prestasi yang sudah ditunjukkan oleh para peserta dalam berkompetisi.

Piagam ini nantinya akan diberikan oleh panitia acara kepada para peserta yang menang.

Tidak bisa dipungkiri, terkadang ide untuk membuat piagam penghargaan tidak muncul.

Padahal sebenarnya ada beragam contoh piagam penghargaan lomba 17 Agustus yang bisa dijadikan referensi. Lantas seperti apa contoh piagam penghargaan lomba 17 Agustus yang mudah beserta cara membuatnya?

Melansir dari berbagai sumber, Kamis (10/8), simak ulasan informasinya berikut ini.

1. Gunakan Canva melalui Website atau Aplikasi

1. Gunakan Canva melalui Website atau Aplikasi

Langkah pertama yang bisa dilakukan untuk membuat piagam penghargaan adalah dengan membuka Cnnva. Baik itu melalui website maupun aplikasi.

Kalian bisa mendaftar secara gratis dan mudah apabila belum memiliki akun Canva.

Untuk membuat akun, kalian cukup mengikuti petunjuk pendaftaran yang ditampilkan.

Setelah memiliki akun, kalian akan memiliki akses ke berbagai fitur desain kreatif yang ditawarkan.

2. Pilih Template Piagam Penghargaan

2. Pilih Template Piagam Penghargaan

Kalian bisa melanjutkan dengan memilih template piagam penghargaan yang telah tersedia.

Canva menyediakan sejumlah koleksi template dengan beraneka ragam tema. Tidak terkeucali piagam penghargaan lomba 17 agustus.

Untuk memeudahkan menemukan template, kalian bisa menggunakan fitur pencarian di Canva dengan kata kunci seperti merah putih.

Di mana kata kunci tersebut merujuk pada warna piagam yang sesuai dengan bendera Indonesia. Setelahnya pilih kategori piagam atau sertifikat.

3. Sesuaikan Template Piagam

3. Sesuaikan Template Piagam

Setelahnya kalian bisa menyesuaikan template piagam sesuai kebutuhan.

Canva menyediakan beragam fitur dan alat pengeditan yang memudahkan kalian mengubah dan menyesuaikan isi piagam.

Kalian memiliki kebebasan dalam menyesuaikan gaya teks dengan preferensi masing-masing.

Pilih jenis font yang sesuai dengan suasana lomba, atur ukuran dan warna teks agar cocok dengan tema desain secara keseluruhan.

4. Review dan Simpan Desain Sertifikat

4. Review dan Simpan Desain Sertifikat

Pastikan untuk melihat hasil akhir piagam penghargaan setelah menyelesaikan proses pengeditan dan penyesuaian.

Cermati setiap detail yang telah ditambahkan pada piagam penghargaan.

Pastikan pula semua informasi dan elemen desain sudah tersusun dengan baik.

Setelah yakin, kalian bisa mendownload dengan format yang diinginkan meliputi PNG, JPEG atau PDF.

Artikel ini ditulis oleh
Tantiya Nimas Nuraini

Editor Tantiya Nimas Nuraini

Menjelang Hari Kemerdekaan Indonesia, biasanya masyarakat akan mengadakan lomba 17 Agustus. Berikut contoh piagam penghargaan

Reporter