Ini Cara Memilih Kursi Kereta Api Agar Tidak Berjalan Mundur

Ini Cara Memilih Kursi Kereta Api Agar Tidak Berjalan Mundur

Kerap kali perjalanan dengan kereta api sedikit terganggu karena salah memilih kursi.

Cara Pilih Kursi Kereta Api

Kereta api menjadi transportasi alternatif sebagian masyarakat untuk perjalanan jauh, namun tetap ramah di kantong. Saat ini, kereta api terus ‘meng-upgrade’ kualitas dan layanan agar masyarakat tetap menjadikan kereta api sebagai moda transportasi berbasis rel yang diandalkan.

Namun, kerap kali perjalanan dengan kereta api sedikit terganggu karena salah pilih kursi. Ketika perjalanan dengan kereta api dimulai, kursi yang Anda pilih ternyata menghadap berlawanan dari laju kereta, artinya seolah-olah kereta berjalan  mundur.

Sebenarnya, hal ini bisa diantisipasi saat melakukan pemesanan tiket. Mengutip Liputan6.com, berikut tips memilik tempat duduk di kereta api agar tidak terkesan seperti berjalan mundur:

Sebenarnya, hal ini bisa diantisipasi saat melakukan pemesanan tiket. Mengutip Liputan6.com, berikut tips memilik tempat duduk di kereta api agar tidak terkesan seperti berjalan mundur:

Cara memilih tempat duduk kereta api agar tidak mundur adalah mengetahui arah laju kereta api, apakah melaju dari arah barat ke timur atau sebaliknya.

Sebagai contoh, kereta api Dharmawangsa yang berangkat dari Stasiun Karawang menuju Stasiun Surabaya Pasar Turi. Formasi kursi di kereta Dharmawangsa adalah 2 kursi di sebelah kanan, dan 3 kursi di sebelah kiri.

Dengan formasi kursi seperti itu, dan kereta berangkat dari barat dan melaju ke arah timur, maka cara memilih tempat duduk kereta ekonomi agar tidak mundur adalah dengan memilih kursi dengan nomor ganjil, 1, 3, 5, dan seterusnya.

Sebaliknya, jika kereta api melaju ke arah Barat, maka cara memilih tempat duduk kereta ekonomi agar tidak mundur adalah dengan memilih nomor tempat duduk genap.

Sebaliknya, jika kereta api melaju ke arah Barat, maka cara memilih tempat duduk kereta ekonomi agar tidak mundur adalah dengan memilih nomor tempat duduk genap.

Salah satu solusi agar bisa mendapatkan tempat duduk yang searah dengan laju kereta adalah dengan memilih kursi yang berhadapan.

Penting juga untuk mengetahui cara memilih tempat duduk kereta ekonomi yang berhadapan.

Adapun tempat duduk kereta ekonomi yang berhadapan antara lain adalah 24 dan 23; 22 dan 21; 20 dan 19; dan seterusnya.

Tak kalah efektif dengan tips memilih kursi kereta api sebelumnya, tips memilih kursi kereta api yang satu ini adalah dengan dengan menggunakan rumus ganjil dan genap. Seperti apa?

Tak kalah efektif dengan tips memilih kursi kereta api sebelumnya, tips memilih kursi kereta api yang satu ini adalah dengan dengan menggunakan rumus ganjil dan genap. Seperti apa?

Jika Anda akan bepergian menggunakan kereta ke arah timur, maka Anda bisa memilih angka kursi bilangan ganjil.

Banyak penumpang yang sudah membuktikan efektivitas rumus ini.

Mereka berhasil mendapatkan kursi yang berhadapan searah dengan laju kereta, tidak menghadap mundur.

Artikel ini ditulis oleh
Idris Rusadi Putra

Editor Idris Rusadi Putra

Sebagian orang memang akan pusing jika duduk berlawanan arah dengan perjalanan kereta.

Topik Terkait

Reporter